Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Anda Pecandu Kopi? Cari Tahu Berapa Batas Aman Minum kopi Dalam Sehari Agar Sehat

 batas aman minum kopi dalam sehari

Duniahobiku.com - Kopi adalah minuman populer yang diminum banyak orang setiap hari. Menurut Healthline, sekitar 63 juta orang Amerika minum kopi hitam setiap hari, belum lagi dari negara lain. Bisa dibayangkan ada berapa ratus juta orang minum kopi setiap hari.  Apakah anda termasuk salah satunya? Meminum kopi terlalu banyak konon tidak baik untuk kesehatan. Lalu berapa batas aman minum kopi dalam sehari? Untuk lebih jelasnya simak pada artikel selengkapnya.

Ada banyak jenis kopi yang diminum setiap hari, mulai dari kopi sachet,  kopi hitam, kopi luwak dan aneka olahan kopi lainnya. Kopi bukan hanya teman saat pagi hari maupun saat bersantai. Kopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup. Lihat saja cafe yang menyediakan kopi begitu ramai didatangi para pengunjung. Mereka bahkan rela menghabiskan waktu berjam-jam di sebuah cafe. Meskipun meminum kopi baik untuk kesehatan tetapi ada batas yang aman untuk dikomsumsi. Jika Anda minum terlalu banyak, Ini dapat berdampak negatif pada kesehatan Anda. 

suasana cafe
gambar suasana cafe

Bolehkah Minum Kopi Setiap Hari?

Berapa banyak anda minum kopi dalam sehari? 2-4 gelas sehari atau mungkin lebih dari itu. Ternyata, ada aturan tersendiri dalam meminum kopi. Asupan kopi harian yang aman ini disarankan oleh para ahli. Padahal sejauh ini, kita mungkin minum kopi setiap kita ingin atau saat menjamu kawan. Tidak peduli seberapa banyak yang kita minum.  Minum kopi juga dikaitkan dengan tingkat energi yang lebih baik. Kopi ternyata baik untuk hati dan dapat membantu mencegah risiko beberapa penyakit kronis. Ini juga merupakan sumber antioksidan yang dapat memberi sejumlah manfaat kesehatan. Bahkan beberapa penelitian menunjukkan kopi dapat menurunkan berat badan.

minum kopi setiap hari
minum kopi setiap hari

Mengapa Kita Harus Membatasi Minum Kopi Dalam Sehari?

Kandungan utama dalam kopi adalah kafein dan ini bisa menimbulkan efek kecanduan. Terlalu banyak minum kopi akan membuat jumlah kafein menumpuk dalam tubuh dan ini berdampak pada kesehatan.

Kafein adalah stimulan yang terjadi secara alami pada beberapa tanaman seperti biji kopi dan daun teh. Ini juga ditambahkan ke banyak minuman ringan dan minuman energi. Sumber kafein yang paling umum adalah kopi, teh, dan minuman cola. Kafein masuk ke sistem Anda dengan cepat setelah Anda meminumnya. Ini merangsang sistem saraf pusat dengan menghalangi efek adenosin pada sel-sel otak yang menyebabkan peningkatan kadar dopamin di otak yang membuat Anda merasa lebih terjaga atau waspada.

bahaya cafein berlebihan
bahaya cafein berlebihan

Kafein adalah stimulan yang dapat membuat Anda lebih waspada, meningkatkan mood dan meningkatkan detak jantung Anda. Ini juga telah terbukti menjadi diuretik, yang berarti dapat membuat Anda buang air kecil lebih banyak. 

Tubuh manusia memiliki enzim yang disebut sitokrom P450 1A2 yang memecah kafein di hati dan membuatnya lebih sulit untuk diproses. Ketika enzim ini kewalahan, kafein mulai menumpuk di aliran darah dan dapat menyebabkan jantung berdebar, gelisah, insomnia, dan gejala lainnya.

Batas Aman Minum Kopi Sehari

Sebaiknya kita memberi batas komsumsi kafein dalam perhari. Dr Kiran Dalal dari Fortis Escorts Hospital menjelaskan, “Dua sampai tiga cangkir kopi aman dalam sehari jika seseorang tidak hiperasam dan tidak memiliki masalah lambung. Kopi dapat meningkatkan energi di pagi hari. Kopi juga memberi beberapa manfaat kesehatan dan antioksidan tertentu. Jika tubuh menerimanya dan tidak menunjukkan ketidaknyamanan, maka tidak apa-apa minum dua hingga tiga cangkir kopi dalam sehari”.

minum kopi 2-3 gelas sehari
minum kopi 2-3 gelas sehari

Menurut Dr Kiran Dalal, anda dapat menambahkan kopi untuk sarapan.

“Air harus menjadi hal pertama yang anda minum di pagi hari. Setelah itu kopi bisa menjadi bagian dari sarapan anda. Anda juga bisa meminumnya di malam hari.” tambahnya.

Beberapa penelitian telah menyoroti manfaat minum kopi. Di sisi lain, banyak juga yang menggambarkan efek berbahaya dari minum kopi terlalu banyak. Dapat disimpulkan bahwa 2-3 cangkir kopi per hari masih dianggap baik.

Ada yang kecanduan kopi dan mengonsumsi banyak kopi dalam sehari. Kebanyakan minum kopi menyebabkan tubuh akan kecanduan kafein.   lebih dari 6 cangkir sehari, itu bisa sangat berbahaya bagi tubuh. Usahakan konsumsi kopi dibatasi dua hingga tiga cangkir kopi sehari.

Saat ditanya tentang penambahan gula pada kopi, inilah jawaban Dr Kiran.

“Gula hanya untuk rasa. Sangat cocok untuk mengkonsumsi kopi tanpa gula. Jika seseorang kelebihan berat badan atau obesitas, dianjurkan untuk tidak menambahkan gula pada kopi atau teh.”

Semoga artikel tentang Batas Aman Minum kopi Dalam Sehari dapat bermanfaat. Komsumsi makanan dan minuman yang berlebihan tidak baik untuk kesehatan tubuh, begitu juga saat meminum kopi. 2-3 cangkir setiap hari sudah lebih dari cukup membuat anda tetap aktif sepanjang hari.