Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8 Manfaat Jambu Biji Merah Yang Perlu Anda Ketahui

 

manfaat jambu biji merah

Duniahobiku.com – Apa manfaat jambu biji merah? Buah ini sering direkomendasikan saat seseorang terkena demam berdarah, kandungan vitamin dan mineral pada buah ini dipercaya dapat mempercepat proses penyembuhan pasien demam berdarah. Mungkin kita sering mengkomsumsinya dalam bentuk jus jambu merah tetapi belum mengetahui ternyata ada banyak manfaat yang bisa anda peroleh saat mengkomsumsinya baik secara langsung maupun dalam bentuk minuman. Untuk mengetahui apa saja khasiat jambu biji merah silahkan simak pada artikel selengkapnya dibawah ini.

Kandungan Jambu Biji

Jambu biji merupakan buah asal Brazil yang kemudian dikembangkan di Indonesia. Dan seperti yang sudah diketahui banyak masyarakat, buah jambu ini memang rasanya lezat dan segar. Buah dengan nama latin Psidium guajava tersebut memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan dan juga kecantikan. Sebab, setelah diteliti oleh para ahli ternyata zat yang terkandung dalam buah jambu biji adalah asam ursolat, minyak atsiri, asam oleanolat, asam psidiolat, asam guajaverin, asam kratogolat dan aneka vitamin. Menurut data Komposisi Pangan Indonesia dalam setiap 100 gram buah jambu biji mengandung air sebanyak 86 gram, Energi sebesar 49 kal, lemak 0,3 gram, protein 0,9 gram, karbohidrat 12,2 gram, serat 2,4 gram, kalsium 14 mg, abu 0,6 mg.

Manfaat Jambu Biji Merah

Walaupun jenis jambu biji terdiri atas beberapa jenis seperti jambu biji Kristal, jambu Australian, jambu sukun tetapi jambu biji merah merupakan yang paling populer diantaranya. Buah jambu biji merah paling banyak digunakan oleh industri pengolahan sari buah karena kandungan vitaman dan mineralnya yang bermanfaat untuk kesehatan. Berikut manfaat yang diperoleh saat mengonsumsi buah jambu merah :

1.      Menutrisi syaraf dan otak agar berfungsi optimal

Manfaat jambu biji merah yang pertama adalah menutrisi otak serta syaraf agar dapat berfungsi dengan optimal. Hal tersebut dikarenakan terdapat kandungan vitamin B6 dan B3 yang sangat bermanfaat untuk merangsang kinerja otak. Selain itu, kandungan vitamin B6 pada jambu biji juga mampu memperlancar peredaran darah sehingga proses metabolisme dan aliran darah ke otak dan syaraf bisa lebih maksimal.

2.      Sebagai antioksidan

Jambu biji merah memiliki kandungan vitamin C yang terbilang sangat tinggi sehingga mampu berfungsi sebagai antioksidan. Vitamin C selain sebagai antioksidan juga sangat diperlukan tubuh untuk proses sintesis kolagen. Bagi Anda yang belum tahu, kolagen merupakan protein struktural utama yang terdapat dalam tubuh manusia, di mana protein tersebut berkaitan langsung dengan kulit, tulang, pembuluh darah dan organ. Selain Vitamin C, senyawa lain yang berperan sebagai antioksidan pada tanaman jambu adalah flavonoid dan polivenol. Adanya senyawa antioksidan tersebut dapat menghalau radikal bebas yang masuk pada tubuh.

3.      Mengatasi sembelit

Manfaat buah jambu biji selanjutnya adalah mengatasi sembelit. Perlu Anda ketahui bahwa jambu biji merah khususnya pada bagian bijinya bisa digunakan sebagai obat pencahar yang mampu melancarkan pencernaan dengan baik. Hal tersebut dikarenakan kandungan seratnya sangat tinggi sehingga dapat memperlancar kinerja sistem ekskresi dalam tubuh dengan sangat baik. Masalah sembelit memang benar-benar harus diatasi karena terdapat kurang lebih 72 penyakit berasal dari pencernaan yang bermasalah termasuk sembelit.

4.      Meminimalisir tekanan darah tinggi

Manfaat jambu biji merah yang keempat adalah menjaga atau mengurangi resiko tekanan darah tinggi. Pasalnya, di dalam jambu biji terdapat senyawa elektrolit yang berfungsi untuk menjaga kadar tekanan darah tinggi pada manusia yaitu Kalium. Di samping itu, Kalium juga berfungsi untuk menjaga kesehatan jantung. Sebab, Kalium memiliki peran yang sangat penting sebagai pereaksi terbaik pada proses kinerja jantung. Kadar senyawa kalium ini juga bisa Anda temui pada buah pisang karena keduanya memiliki kandungan Kalium yang hampir sama.

5.      Mencegah kanker

Manfaat jambu yang kelima adalah sebagai pencegah kanker. Hal ini dikarenakan adanya kandungan Likopen pada jambu biji merah yang berdasarkan penelitian para ahli mampu melindungi tubuh dari bahayanya kanker seperti kanker usus besar, kanker rongga mulut, kanker dubur, kanker tenggorokan dan lain sebagainya.

6.      Manfaat Jus jambu untuk kecantikan

Jus jambu ternyata bukan hanya bermanfaat untuk berbagai penyakit tetapi juga dapat digunakan untuk kecantikan. Kandungan antioksidan pada jambu biji merah dapat memperlambat proses penuaan dini, kandungan vitamin C dapat menghilangkan noda hitam dan mengurangi jerawat.

jus jambu biji merah
Gambar jus jambu biji merah

7.      Manfaat jambu Biji Merah Untuk Diet

Bagi anda yang menginkan tubuh yang ideal, jambu biji bisa menjadi alternatif karena buah ini memiliki kalori yang rendah yang sangat cocok bagi anda yang sedang menjalankan program diet. Buah ini bisa menjadi cemilan sehat karena seray yang ada pada buah ini dapat memperlancar saluran pencernaan.

8.      Manfaat jambu biji merah untuk ibu hamil

Kandungan gula alami pada buah jambu biji sangat baik untuk dikomsumsi ibu hamil karena dapat mencegah penyakit diabetes gestanional. Kandungan zat besi pada buah ini bisa mencegah penyakit anemia yang terjadi pada ibu hamil.  Sebaiknya buah jambu biji merah dikomsumsi saat perut sedang kosong.

Efek samping jambu biji merah

Apa akibat kebanyakan makan jambu biji?  Apapun yang dikomsumsi secara berlebihan tentunya tidak baik untuk kesehatan. Perlu porsi yang tepat agar tubuh selalu sehat. Mengkomsumsi buah ini secara berlebihan dapat menyebabkan perut menjadi kembung dan mengganggu sistem pencernaan anda apalagi jika anda menderita penyakit tertentu seperti irritated Bowel syndrome.

Melihat betapa banyaknya manfaat jambu biji merah bagi kesehatan, tak ada salahnya untuk Anda dan keluarga mencoba untuk mengonsumsi buah ini setiap hari, bukan? Selain bisa dimakan langsung, buah ini juga bisa dijadikan jus yang segar. Meskipun begitu, saat dibuat jus sangat disarankan untuk tidak menambahkan pemanis apapun, termasuk gula dan susu sebab hal tersebut dapat mengurangi manfaat jambu biji merah.