Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

2 Cara Memandikan Burung Perkutut Yang Benar Bagi Pemula

 cara memandikan burung perkutut yang benar

Duniahobiku.com - Bagaimana cara memandikan burung perkutut yang benar bagi pemula? Bagi para senior kicaumania memandikan burung perkutut tentunya perkara yang mudah tapi bagi pemula tentunya itu merupakan tantangan tersendiri. Memandikan perkutut merupakan hal yang wajib. Perkutut akan tampil lebih sehat dan prima jika dimandikan secara benar tetapi jika kita salah memandikannya maka kualitas perkutut bisa jeblok.

Memandikan perkutut tidak boleh dilakukan asal-asalan, ada tata cara yang mesti diketahui mulai dari cara memegang, menangkap, menyemprot dan menggantang burung perkutut. Keahlian tersebut mesti diketahui buat para pemula yang berminat memelihara burung yang konon menjadi hewan peliharaan Prabu Brawijaya. Dikalangan tertentu mitos burung perkutut sebagai hewan gaib masih dipercaya oleh beberapa kalangan tertentu, meski kebenarannya masih menjadi misteri.

Kapan waktu memandikan burung perkutut yang tepat?

Burung perkutut umumnya dimandikan seminggu sekali pada pukul 7-8 pagi saat cuaca cerah. Satu hal yang perlu menjadi perhatian saat akan memandikan burung perkutut adalah perlunya memperhatikan cuaca. Jika cuaca sedang mendung atau sedang hujan sebaiknya jadwal memandikan burung ditunda hingga cuaca kembali normal.

Jadwal mandi juga perlu mendapatkan perhatian khusus terlebih jika perkutut akan diikutkan lomba konkurs. Memandikan perkutut bisa dilakukan tiga hari sebelum bertanding. Sebagai contoh : jika konkurs diadakan pada hari minggu maka perkutut bisa dimandikan pada hari jumat agar pada hari sabtu burung perkutut yang anda miliki bisa menghemat energi alias tidak manggung. Biasanya seusai mandi perkutut enggan bernyanyi. Tiba hari lomba perkutut anda sudah dalam kondisi siap tempur.

Cara memandikan perkutut dengan daun sirih

Sebelum memandikan burung perkutut anda siapkan dahulu bahan dan peralatannya : air ramuan daun sirih, baskom atau ember, hand sprayer untuk menyemprot, lap lembut agar bulu cepat kering, dan tulang daun saga. Air daun sirih yang digunakan dapat berfungsi ganda yaitu membunuh kutu dan kuman saat dimandikan.

Berikut langkah-langkah yang perlu anda lakukan saat akan memandikan burung perkutut :

Tangkap Dari Samping

Pada saat menangkap perkutut lakukan dengan cara yang benar. Tangkap burung dari arah samping dan bukan dari belakang. Selain lebih mudah dilakukan perkutut akan lebih tenang dibandingkan anda menangkapnya dari belakang ataupun dari arah depan. Bagian samping juga merupakan titik buta seekor unggas. Sehingga saat akan ditangkap ia akan sulit melihat benda yang mendekat. Lakukan secara hati-hati. Perkutut yang telah ditangkap kemudian didekap secara perlahan tapi mantap. Perbaiki posisi tangan saat memegang perkutut selagi masih didalam sangkar.

Jepit Leher dan Kakinya

Saat memegang perkutut usahakan memegangnya secara benar agar bulu perkutu tidak rusak dan membuatnya meronta bahkan cedera, usahakan burung merasa tenang dan nyaman saat berada dalam dekapan tangan anda. Lakukan hal ini secara hati-hati karena jika burung sedang dalam fase mabung dan memiliki bulu jarum yang masih muda akan menyebabkan bulu ini mudah terlepas dan rusak.

cara memegang burung perkutut
Gambar cara memegang burung perkutut

Agar burung tidak memberontak jepit lehernya dengan menggunakan ibu jari dan jari telunjuk, tapi ingat jangan terlalu keras menjepitnya agar burung tidak kesulitan bernafas, salah-salah burung malah mati lemas. Kedua kakinya dijepit diantara jari kelingking dan jari manis. Jangan biarkan kakinya saling menumpuk untuk menghindari kaki terkilir atau bahkan yang paling buruk yaitu patah.  Biarkan burung tenang sejenak dan setelah anda yakin posisi cara memegang burung sudah benar baru lakukan langkah selanjutnya yaitu mengeluarkan burung dari sangkar. Cara mengeluarkan burung secara kasar dapat mengakibatkan burung mengalami stress dan mudah sakit.

Mandi Semprot Atau Celup

Ada dua cara yang umum dilakukan saat ingin memandikan burung perkutut yaitu dengan menyemprot atau mandi celup. Jika ingin menyemprot perkutut maka siapkan alat penyemprot yang berisi air ramuan daun sirih kemudian atur daya semprotan dengan memutar ujung nozel sprayer sehingga nantinya air akan keluar dalam butiran halus seperti kabut. Semprotkan air ramuan pada bagian sayap dan ekor hingga seluruh badan basah, jangan lupa bersihkan sela-sela jemari kaki untuk menghindari penyakit bubul atau cathengan. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah bagian kepala tidak boleh terkena semprotan.  Bagian kepala cukup menggunakan kain basah kemudian lap kepala hingga bersih.  Setelah semua proses penyemprotan dilakukan lap kering bulu hingga benar-benar tidak tersisa air pada bulu.

alat semprotan memandikan burung perkutut
Gambar alat semprotan memandikan burung perkutut

Cara kedua yang umum dilakukan kicaumania adalah dengan “mandi celup”. Siapkan wadah kecil sesuai ukuran burung lalu isi dengan ramuan air daun sirih. Kemudian pegang perkutut dengan baik lalu celupkan pada air ramuan hingga sebatas leher. Cara ini bisa diulang berulang kali hingga sayap dan bulu mulai basah. Setelah itu bulu-bulu sayap dikembangkan dan dilap dengan kain basah secara hati-hati hingga bulu dirasa sudah bersih. Pada bagian kepala juga cukup dilap dengan kain basah. Peras kain supaya air tidak terlalu banyak untuk menghindari air mengucur lalu masuk ke hidung dan menyebabkan burung menjadi pilek. Bahkan hal terburuk jika air terlalu banyak masuk kedalam hidung burung perkutut bisa tersedak dan mati mendadak. Setelah semua proses dilakukan lap semua bagian bulu burung perkutut hingga benar-benar kering.

mandi cara celup burung perkutut
Gambar mandi cara celup burung perkutut

Penjemuran / penggantangan

Setelah proses memandikan perkutut baik dengan cara disemprot atau dicelup maka proses yang tidak kalah pentingnya adalah penjemuran dengan cara menggantang burung pada tiang yang terkena sinar matahari. Lakukan hal ini pada saat matahari pagi, dan jangan memandikan burung jika cuaca sedang mendung. Penjemuran ini bertujuan untuk mengeringkan bulu secara maksimal serta mematikan virus dan bakteri yang bisa menempel pada kandang dan burung perkutut. Penggantang bisa dilakukan hingga pukul 10 pagi. Sinar matahari akan membuat bulu burung perkutut lebih sehat dan terlihat mengkilat. Burung perkutut merupakan jenis burung yang menyukai hawa panas sehingga harus lebih sering digantang. Proses memandikan hingga penjemuran akan membuat burung perkutut anda jauh dari stress dan akan selalu tampil prima.

penjemuran burung perkutut
Gambar penjemuran burung perkutut

Semoga artikel tentang 2 Cara Memandikan Burung Perkutut Yang Benar Bagi Pemula dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda tentang cara perawatan burung perkutut.