Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Cara Menanam Bromelia Di Pot Agar Tumbuh Subur

 cara menanam bromelia di pot

Duniahobiku.com - Tanaman bromelia sering digunakan dalam taman sebagai tanaman hias. Tanaman ini dikenal karena daun dan bunganya yang cerah serta kemampuannya untuk tumbuh di berbagai kondisi lingkungan.  Bromelia bisa menjadi salah satu pemandangan menarik di taman apalagi kalau ditata dengan baik di pot yang sesuai. Tapi jangan salah cara menanam bromelia di pot, Tanaman ini sedikit berbeda dibanding tanaman hias pada umumnya. Artikel kali ini akan berbagi tentang cara menanam bromelia di pot agar tumbuh subur, untuk lebih jelasnya simak artikel selengkapnya dibawah ini.

Bromelia termasuk sebagai epifit (tanaman yang tumbuh di atas tanaman lain) di hutan hujan tropis. Beberapa spesies bromelia yang populer adalah nenas (Ananas comosus), yang berasal dari Amerika Selatan dan banyak dibudidayakan karena buahnya yang dapat dimakan, dan Spanish moss (Tillandsia usneoides), yang merupakan epifit yang umum di daerah tropis.  Meskipun sebagai epifit bromelia tidak merugikan inang yang ditumpanginya.

Kelebihan Menanam Tanaman bromelia di Pot

Ada beberapa kelebihan menanam tanaman bromelia di pot, di antaranya:

Lebih mudah dipindahkan: Tanaman bromelia yang tumbuh di pot lebih mudah dipindahkan dari satu tempat ke tempat lain, terutama jika Anda tinggal di apartemen atau rumah yang tidak memiliki ruang terbuka.

Lebih mudah dikontrol: Menanam tanaman bromelia di pot memudahkan Anda untuk mengontrol tingkat kelembaban, nutrisi, dan sinar matahari yang diterima tanaman. Anda bisa memilih pot yang sesuai dengan kebutuhan tanaman Anda dan menyesuaikan posisinya sesuai dengan kebutuhan.

Lebih mudah dijaga: Tanaman bromelia yang tumbuh di pot lebih mudah dijaga daripada yang tumbuh di tanah, terutama jika Anda tinggal di daerah yang memiliki iklim yang tidak cocok untuk tanaman ini. Anda bisa mengontrol tingkat kelembaban dan nutrisi yang diterima tanaman dengan lebih mudah.

Lebih estetis: Tanaman bromelia yang tumbuh di pot bisa menjadi hiasan yang indah di rumah atau apartemen Anda. Anda bisa memilih pot dengan warna atau bentuk yang sesuai dengan gaya dekorasi rumah Anda.

Cara  Menanam Bromelia Di Pot

Bromelia biasanya ditanam menempel dipohon, diikat ke tiang, ditata di bebatuan namun bromelia juga bisa ditanam di pot namun media yang digunakan tidak menggunakan tanah. Media tanam yang umum digunakan untuk bromelia adalah campuran pakis, arang, coco peta bahkan kerikil maupun pasir. Agar lebih jelas mari kita belajar cara menanam bromelia di pot,  Berikut langkah-langkahnya:

1.     Siapkan Bahan

Siapkan tanaman bromelia yang hendak ditanam. Begitupula dengan bahan-bahan pendukung lainnya seperti pot, potongan Styrofoam (gabus), media tanamn, pupuk dan batu sebesar genggaman tangan. Jika menggunakan media tanam coco peat sebaiknya media tanam dibasahi terlebih dahulu agar media menjadi padat dan dapat menyangga tanaman bromelia dengan baik.

2.       Siapkan Pot Yang Sesuai

Pilih pot yang sesuai dengan ukuran tanaman bromelia yang akan Anda tanam. Pastikan pot memiliki lubang saluran air di bagian bawahnya.  Tambahkan alas dasar pot dengan gabus agar drainase berjalan dengan baik.  Gabus juga berfungsi untuk memperlancar sirkulasi udara ke media tanam.

3.       Masukkan Media Tanam

Isi pot dengan media tanam yang cocok untuk bromelia, seperti campuran akar pakis, coco peat, sekam bakar, humus, sphagnum mos, dll.  Taburi media tanam diatas potongan gabus secara merata sampai ketinggian mencapai 1/3 ketinggian pot. Kemudian beri pupuk slow release diatasnya atau kompos sebagai nutrisi buat tanaman.

4.    Tanam Bromelia

Letakkan batang tanaman bromelia di tengah-tengah pot, lalu tambahkan media tanam di sekitarnya hingga menutupi batang lalu tambahkan media tanam sampai penuh ke bibir pot. Tekan-tekan media tanam agar lebih padat. Jika media tanam kurang padat tanaman bromelia tidak bisa berdiri dengan kuat dan mudah goyah.

5.    Tata Tanaman Dibawah Batu

Untuk mempercantik penampilan tanaman bromelia di pot anda bisa menambahkan unsur batu sebagai pemanis. Caranya cukup mudah tata bebatuan mengelilingi pot hingga menutupi bibir pot. Kalau pot terlalu tinggi anda bisa membuat cekungan dalam tanah. Penambahan bebatuan akan membuat tanaman bromelia terlihat lebih alami.

6.       Siram Tanaman

Beri tanaman cukup air, namun jangan terlalu banyak agar tidak terjadi masalah dengan air yang tersisa di dasar pot. Bromelia menyukai kelembaban yang tinggi, jadi pastikan untuk menyiram tanaman secara teratur.

7.       Sinar Matahari

Tempatkan pot di tempat yang terkena sinar matahari secukupnya, seperti di dekat jendela yang menghadap ke timur atau ke barat. Tanaman yang terkena sinar matahari akan memiliki daun yang lebih cerah dan kuat.

Setelah mengetahui cara menanam bromelia di pot anda tidak ragu lagi untuk mengoleksi berbagai varian bromelia untuk membuat rumah anda terlihat semakin berwarna dengan daun-daun bromelia.