Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Semai Biji Pepaya California

Cara Mudah Semai Biji Pepaya California

Duniahobiku.com – Sebelum ditanam di lahan, biji tanaman pepaya California terlebih dahulu harus di semai. Penyemaian yang dilakukan pada pepaya ada dua macam, yaitu penyemaian di polybag dan penyemaian di lahan. Bagaimanakah cara menyemai benih pepaya di polybag dan penyemaian di lahan? Untuk mengetahui lebih lanjut, simaklah uraian di bawah ini.

Menyemai benih biji pepaya California di polybag

Menyemai benih pepaya di polybag bisa menjadi alternatif apabila Anda tidak memiliki lahan yang cukup luas untuk menyemai benih pepaya di lahan. Polybag yang dibutuhkan pun harganya tidak mahal. Bagaimanakah cara menyemai benih pepaya di polybag? Cara menyemai benih pepaya di polybag adalah sebagai berikut.

Sediakan polybag yang berukuran 21 x 16 cm.

Sediakan media semai. Media semai dapat dibuat sendiri dengan cara mencampurkan 3 ember tanah dan 2 ember pupuk kandang yang telah matang dan steril. Pupuk kandang harus diayak terlebih dahulu. Campurkan hingga tercampur merata.

Media tanam menanam biji pepaya California

Sebelum bibit tanaman pepaya dipindahkan ke lahan, sebaiknya lakukan pengolahan lahan. Pengolahan lahan dapat dilakukan 2 minggu sebelum penanaman di lapangan atau di lahan dilakukan. Ada beberapa hal yang perlu dilakukan ketika mengolah lahan. Beberapa hal tersebut diantaranya adalah sebagai berikut.

Mempersiapkan lahan menanam pepaya California

Sebelum mengolahan lahan, terlebih dahulu Anda tentunya harus mempersiapkan lahan. Lahan yang dipersiapkan dapat berupa seperti tanah tegalan, tanah pekarangan atau pun tanah tegalan. Semua jenis tanah dapat dipakai untuk budidaya pepaya asalkan tanah tersebut subur.

Sebelum digunakan untuk budidaya pepaya, sebaiknya lahan dibersihkan terlebih dahulu. Membersihkan lahan meliputi gulma atau rumput liar dan pohon yang dapat mengganggu pertumbuhan pepaya nantinya. Dengan begitu, tidak ada lagi hal yang dapat mengganggu pertumbuhan pepaya.

Setelah lahan bebas dari hal yang dapat mengganggu pertumbuhan pepaya nantinya, selanjutnya lahan dapat digemburkan. Cara menggemburkan tanah adalah dengan mencangkul tanah dengan kedalaman 30 cm. Penggemburan juga bisa dilakukan dengan menggunakan alat seperti traktor yang mungkin lebih praktis daripada menggemburkan tanah dengan menggunakan cangkul.

Persiapan Lahan Pepaya California
Persiapan Lahan Pepaya California

Teknik menanam biji pepaya California

Buatlah lubang tanam dengan ukuran 1 m x 50 cm. Kedalaman dari lubang tanam adalah 55 cm. Ketika menggali lubang untuk membuat lubang tanam pastikan menyisakan tanah. Tanah bekas galian lubang kemudian diletakkan sekitar 0,6 cm disebelah lubang tanam. Selanjutnya disamping lubang tanam diberikan pupuk kandang yang telah matang dan steril sebanyak setengah karung.

Diamkan tanah yang telah diberikan pupuk kandang selama tujuh hari. Tujuan didiamkan tanah yang telah diberikan pupuk kandang adalah agar pupuk kandang menjadi kering. Pupuk kandang yang belum kering dan langsung ditanamkan pepaya akan menyebabkan bibit pepaya menjadi terbakar karena sifat pupuk yang masih mengalami proses fermentasi.

Setelah tujuh hari, pupuk kandang kemudian disisir dengan menggunakan cangkul. Tujuannya adalah agar pupuk kandang dan tanah dapat tercampur hingga merata. Setelah tercampur merata, campuran pupuk kandang dan tanah tersebut kemudian dimasukkan ke dalam lubang tanam. Diamkan kembali lubang selama tujuh hari.

Setelah didiamkan selama tujuh hari, barulah bibit pepaya dapat ditanam di dalam lubang tanam tersebut. Tutup bibit pepaya dengan menggunakan tanah yang sebelumnya disingkirkan terlebih dahulu.

Pembuatan bedengan di lokasi penanaman

Pembuatan bedengan dapat dilakukan sebelum pembuatan lubang tanam. Pembuatan bedengan ini dibuat dengan ukuran lebar 2 – 2,5 meter, panjang disesuaikan dengan lahan, dan tinggi 25 cm. Berikan jarak antara bedengan satu dengan bedengan lainnya. Jarak yang bisa diberikan adalah 65 cm.

Pengapuran lahan untuk mensterilkan tanah

Tanah yang pH-nya masih kurang stabil harus dilakukan pengapuran. Untuk tanaman pepaya sendiri membutuhkan pH tanah sekitar lebih dari 5. Untuk tanah yang memiliki pH kurang dari 5 berarti harus dilakukan pengapuran. Pengapuran dapat diberikan setelah pemberian pupuk.

Cara melakukan pengapuran adalah dengan memberikan lebih kurang satu kg dolomit. Diamkan tanah yang telah diberikan dolomit hingga 7-14 hari.

Masukkan media semai tersebut ke dalam polybag.

Buatlah larikan pada media semai dengan menggunakan kayu kecil atau menggunakan jari tangan.

Masukkan benih ke dalam lubang tersebut.

Cara memasukkan benih adalah bagian yang runcing terletak di bawah. Bagian yang runcing tersebut merupakan akar dari pepaya.

Tutup kembali benih dengan menggunakan media semai.

Itulah cara menyemai benih pepaya di polybag. Benih siap untuk dipindahkan di lapangan pada saat telah memiliki ketinggian sekitar 16 -21 cm atau pada saat bibit berusia 46 - 59 hari. Perawatan persemaian pepaya ini perlu dilakukan supaya menghasilkan benih yang bagus dan sehat.  Lakukan penyiraman secara teratur 2 kali sehari, pagi dan sore hari.

Media Semai Polybag
Media Semai Polybag

Menyemai benih biji pepaya di lahan terbuka

Apabila Anda memiliki lahan yang lebih untuk persemaian, maka Anda bisa menggunakan lahan ini untuk tempat persemaian. Sebelum disemai, terlebih dahulu lahan harus diolah. Cara mengolah lahan untuk persemaian adalah sebagai berikut.

Gemburkan tanah dengan cara mencangkul tanah dengan kedalaman sekitar 25 cm.

Taburkan pupuk kandang yang telah matang dan steril dengan dosis sektiar 38 kg.

Campurkan pupuk kandang tersebut dengan tanah hingga merata.

Setelah pupuk kandang telah tercampur dengan tanah, selanjutnya tanah persemaian dapat diratakan.

Supaya bibit nantinya dapat terlindungi dari teriknya matahari dan guyuran hujan, buatlah atap dilahan tersebut.

Setelah lahan diolah, selanjutnya barulah benih dapat disemai di lahan tersebut. Cara menyemai benih pepaya di lahan adalah sebagai berikut.

Buatlah lubang tanam dengan ukuran 12 x 12 cm.

Masukkan benih ke dalam lubang tersebut.

Setiap lubang dimasukkan sekitar 3 atau 4 biji benih.

Tutup kembali benih dengan menggunakan tanah.

Rawatlah media persemaian tersebut hingga dipindahkan ke kantong plastik. Pemindahan ke kantong plastik ini dapat dilakukan pada saat bibit telah berusia sekitar 60 - 90 hari. Kantong plastik yang digunakan pun harus bersih dan bagian bawahnya perlu diberikan lubang supaya ada jalan keluar air.

Pada saat telah berusia 42 - 48 hari setelah bibit dipindahkan di kantong plastik barulah bibit dapat dipindahkan di kebun.

Penanaman Pepaya Di Lahan
Penanaman Pepaya Di Lahan

Semoga artikel Cara Mudah Semai Biji Pepaya California dapat bermanfaat dan memberikan informasi yang anda cari. Selamat berkebun!