Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

9 Manfaat Minum Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan Tubuh

9 Manfaat Minum Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan Tubuh

Duniahobiku.com - Minum air kelapa muda dapat menyegarkan tubuh. Namun, manfaat air kelapa muda bukan hanya itu saja masih banyak khasiatnya bagi kesehatan tubuh kita. Banyak sekali kandungan yang terdapat pada buah ini yaitu kandungan dari vitamin C yang dapat membuat tubuh kita lebih kebal terhadap beberapa penyakit. Kandungan vitamin B yang dapat digunakan untuk pengantian jaringan-jaringan tubuh. Apa saja manfaat dari minum air kelapa muda? Simak artikel dibawah ini dan temukan manfaat lain dari air kelapa muda bagi tubuh kita.

Air kelapa khususnya kelapa yang masih muda sangat enak sekali dikonsumsi pada hari yang sedang panas pasti ketika anda mengkosumsi minuman ini anda akan jauh merasa lebih segar. Selain menyegarkan kerongkongan masih ada khasiat dari air kelapa muda yaitu kandungan glukosa yang dapat membantu tubuh kita dalam menurunkan berat badan. Air kelapa muda juga dapat berfungsi sebagai penghasil energi bagi tubuh kita karena kandungan ion alami yang ada didalam air kelapa muda. Untuk mengetahui lebih banyak manfaat lain dari minum air kelapa muda, berikut manfaat minum air kelapa muda jika dikomsusi secara rutin :

Manfaat  Minum Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan Tubuh

Dengan mengkonsumsi air kelapa muda anda dapat mengganti mineral pada tubuh anda karena air kelapa mengandung ion-ion yang dibutuhkan oleh tubuh.

Kandungan dari asam laurat dan sitokinin dapat membuat anda jauh lebih awet muda. Karena kandungan dari asam laurat dapat memperbaiki sel-sel dalam tubuh anda.

Air kelapa muda dapat mencegah anda dari yang namanya batu ginjal karena kandungan kalium sehingga anda dapat terhindar dari batu ginjal. Meminum air kelapa muda secara teratur selama 7 hari dapat membersihkan saluran kemih sehingga saat proses detox terjadi tubuh akan merasa juah lebih segar dan energik.

Air kelapa muda kaya akan bioaktif dan asam folat, fosfatase, akatalase yang dapat membantu proses pencernaan anda. Jadi bagi anda yang sering merasa sembelit meminum secara rutin air kelapa muda dapat membantu masalah anda.

Kandungan insulin yang banyak pada terdapat didalam air kelapa muda sangat baik untuk proses metabolisme pada tubuh kita.

Banyak orang saat ini yang menggunakan air kelapa muda sebagai penurun berat badan. Hal ini sudah diketahui sejak jaman dahulu dan sering dijadikan sebagai obat pelangsing alami.

Bagi penderita diabetes sebaiknya mulai sekarang anda mengkonsumsi minuman ini karena dapat meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh. Sehingga dapat mencegah dan menbersihkan plak yang menyumbat aliran darah anda.

Mulai sekarang sebaiknya anda mengkonsumsi dengan rutin air kelapa ini. Selain segar juga dapat memberikan efek positif pada diri anda membuat anda lebih bersemangat dalam beraktifitas.

Ternyata manfaat dari kelapa muda bukan cuma itu saja ternyata bagi ibu hamil juga sangat bagus air kelapa ini karena dapat meningkatkan kekebalan tubuh ibu hamil dan pada bayi yag sedang dikandungnya. Janin bayi membutuhkan nutrisi yang banyak mengandung vitamin dan mineral yang banyak sehingga sangat dianjurkan mengkonsusmsi air buah kelapa muda karena air kelapa dapat memenuhi sejumlah zat yang dibutuhan oleh ibu yang sedang hamil. Ibu menyusui pun boleh minum air kelapa muda.

Kapan waktu yang tepat minum air kelapa hijau/kelapa muda? Kapan saja anda bisa meminum air kelapa muda tetapi waktu terbaik meminum air kelapa muda adalah saat pagi hari setelah bangun tidur saat perut masih dalam keadaan kosong. Kandungan asam laurat pada air kelapa muda dapat meningkatkan imunitas kita sehinga bisa menangkal berbagai penyakit yang ada di sekeliling kita. Air kelapa muda pun boleh diminum setiap hari selama masih dalam batas wajar karena sifatnya yang dingin dan berfungsi detoksifikasi (membersihkan racun tubuh).

Semoga artikel  9 Manfaat Minum Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan Tubuh dapat bermanfaat. Sebaiknya mulai sekarang anda rutin meminum air kelapa muda karena manfaat positif yang bisa anda dapatkan bagi tubuh.