Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Masa Birahi Pada Kucing Betina Dan Cara Mengawinkan Kucing

Masa Birahi Pada Kucing Betina

Duniahobiku.com - Birahi pertama pada kucing betina tentu berbeda  beda antara kucing betina yang satu dengan kucing betina yang lainnya. Sebagai pemilik kita kadang kaget dengan perubahan tingkah laku yang terjadi pada kucing kesayangan kita dirumah. Padahal jika kita mengetahui penyebabnya kita tentunya mengerti mengapa kucing bertingkah aneh. Umur dan perubahan hormon pada kucing yang beranjak dewasa umumnya terjadi karena kucing mengalami masa birahi dan umur kucing betina siap kawin.

Masa Birahi Kucing Betina

Ada beberapa kucing betina mengalami birahi pertama pada umur yang sangat muda, kisaran umur 8 bulan, tetapi dokter hewan menyarankan untuk tidak langsung mengawininkannya pada umur dibawah 1 tahun. Dikhawatirkan akan terjadi keguguran, karena pada umumnya betina yang masih dibawah umur 1 tahun masih senang bermain dan mental si betina dibawah umur 1 tahun belum siap untuk mengandung.

Tetapi, ada sebagian peternak yang langsung mengawinkan kucing betina dibawah umur 1 tahun. Mereka beranggapan jika pada masa birahi pertama betina tidak dikawinkan, betina akan sulit untuk birahi selanjutnya alias ngambek.

Ada juga sebagian betina yang birahi pertamanya pada umur 1 tahun. Umur 1 tahun adalah umur yang pas bagi kucing betina untuk dikawinkan, kerena pada umur 1 tahun mental kucing betina akan siap untuk masa kehamilan. Biasanya karakter kucing betina pada umur 1 tahun akan berubah, lebih pendiam dan mengurangi bermainnya.

Untuk betina pada umur 1 tahun dan belum juga mengalami masa birahi, dianjurkan untuk berkonsultasi pada dokter hewan.

Masa Birahi Kucing Setelah Melahirkan

Masa Birahi setelah menyapih anak pun akan berbeda beda, tergantung pada karakteristik dari si kucingnya, beberapa ada yang bergantung cuaca dan musim. Tetapi, ada pula kucing betina yang sangat produktif. Setelah mereka menyapih anak / berpisah dengan anaknya, beberapa kucing betina ada yang langsung birahi kembali. Untuk betina yang kurang produktif, biasanya setelah mereka menyapih anaknya, mereka tidak langsung birahi. Betina yang kurang produktif biasanya mereka akan sibuk mempercantik diri mereka dalam waktu yang tidak bisa di tentukan, kemudian akan birahi kembali setelah mereka siap.

Masa Birahi Kucing Jantan

Begitu juga dengan masa birahi pada kucing jantan. Masa awal birahi kucing jantan pun akan berbeda beda. Pada kucing jantan berumur 8 bulan, kucing jantan sudah memperlihatkan tanda tanda birahinya. Kucing jantan akan sering mengendus kemaluan kucing betina, dan mencoba untuk menggigit pundaknya. Seiring bertambahnya usia kucing jantan semakin berani untuk mendekati si betina dan mencoba untuk mengawininya, memang pada proses kawin kucing jantan tidak semua kucing jantan langsung bisa kawin, ada waktu untuk belajar. Tetapi, ada pula jantan yang langsung bisa kawin, semua bergantung pada sifat dari kucing jantan.

Berbeda dengan siklus birahi kucing betina, kucing jantan tidak ada berhenti di masa birahinya. Kucing jantan dewasa akan terus mencari betina untuk dikawininya.

Cara Mengawinkan Kucing

Cara Mengawinkan Kucing

Banyak orang yang masih bingung untuk kapan mengawinkan kucingnya diwaktu yang tepat. Kucing memiliki waktu waktu tertentu untuk masa kawinnya. Waktu yang paling tepat untuk mengawinkan kucing tentu di waktu kucing dalam masa birahi. Dan tentunya pemilik kucing sudah yakin jika kucingnya sedang birahi. Berikut ciri2 kucing mau kawin :

Ciri ciri kucing betina minta kawin

Perubahan karakter kucing betina yang tidak seperti biasanya.

Kucing betina yang sedang birahi biasanya lebih manja dari biasanya.Tetapi, ada pula sebagian kucing betina tidak menunjukkan hal tersebut.

Berguling guling.

Kucing betina yang sedang birahinya memuncak biasanya mereka berguling guling sendiri dan menggesekan badanya ke area sekitarnya.

Kemaluan kucing betina basah.

Biasanya kucing betina yang siap kawin di bagian kemaluan akan basah. Biasanya kucing betina yang sedang birahi akan menungging, terlebih jika kita sentuh bagian punggung dan kemaluan.

Bulu rontok.

Beberapa kucing betina akan rontok bulunya ketika dalam masa birahi.

Nafsu makan akan menurun.

Hal tersebut merupakan hal yang wajar, jika itu terjadi anda tidak perlu khawatir karena setelah birahi menurun, nafsu makan kucing akan kembali normal.

Ciri ciri kucing jantan mau kawin

Sering mengeong.

Biasanya kucing jantan yang sedang birahi dan meminta kawin akan sering berbunyi, terlebih di waktu malam hari dan ketika melihat betina.

Kucing jantan akan menandai wilayah kekuasaanya dengan ceceran urin. Beberapa kucing jantan tidak melakukan hal itu.

Lebih agresif.

Biasanya karakter kucing jantan sangat terlihat lebih agresif ketika sedang dalam masa birahi.

Jika sudah terlihat seperti tanda tanda di atas. Maka kita dapat mengawinkan kucing. Lama proses kawin kucing sekitar 7 hari tergantung pada lamanya masa birahi si betina.

Semoga artikel Masa Birahi Pada Kucing Betina Dan Cara Mengawinkan Kucing dapat bermanfaat buat anda dan menambah wawasan anda tentang perubahan tingkah laku kucing kesayangan anda. Jadi anda tidak kaget lagi melihat lagi perubahan tingkah laku kucing anda.