Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memperbaiki Aki Kering Mati Soak dan Rusak

 Cara Memperbaiki Aki Kering Mati Soak dan Rusak

Duniahobiku.com - Kendaraan yang memiliki mesin pasti menggunakan sumber daya listrik seperti aki atau benda lainnya, baik itu sepeda motor ataupun mobil sekalipun. Namun, apa jadinya kalau sumber daya ini mati atau rusak, tentu kita harus menggantinya atau memperbaikinya agar kendaraan kita memiliki sumber tenaga lagi. Oleh karena itu kami akan memberikan sedikit solusi untuk memperbaikinya, karena kalau membeli anda tinggal langsung saja ganti. Jenis aki sendiri sebenarnya ada dua macam, ada yang kering dan ada juga yang basah, Untuk aki basah biasanya kita diharuskan menjaga level cairannya, jangan sampai habis atau bocor, sedangkan untuk aki kering itu bebas perawatan. Tapi karena bebas perawatan orang orang beranggapan kalau aki kering sudah rusak tidak bisa diperbaiki lagi, hal itu karena mereka tidak mengetahui bagaimana memperbaikinya.

Sebenarnya untuk anda yang belum mengetahui perbedaan semua jenis aki, anda harus mengetahuinya terlebih dulu. Karena sesungguhnya semua jenis aki baik itu aki kering ataupun basah semuanya menggunakan cairan elektrode, atau biasa disebut air aki, akan tetapi cairan yang diterapkan dalam aki kering lebih padat dan hampir mirip dengan gel. Sehingga aki kering pun sama menggunakan air aki di dalamnya, tapi yang mengisinya pabrik sehingga lapisan penahannya sangat rapi sekali. Atau kata lainnya pabrik menggunakan alat khusus seperti popok untuk menyimpan air aki tersebut, sehingga saat aki disimpan miring atau terguncang air di dalamnya tidak akan tumpah atau bocor, seperti kebanyakan aki basah.

Cara Memperbaiki Aki Kering Rusak

Oleh karena itu bagi anda yang akan memperbaiki aki kering bisa di anggap susah susah gampang, karena anda harus membuka lapisan pabrik dulu, namun selanjutnya lebih sederhana. Silakan anda siapkan dulu perlengkapan di bawah ini.

Siapkan cairan zuur (atau air aki), perhatikan saat anda akan membeli yang satu ini, karena biasanya banyak terjadi kesalahan. Belilah cairan zuur yang biasanya untuk pengisian aki baru, bukan untuk penambahan cairan aki yang sering digunakan untuk aki basah.

Alat suntik tinta printer atau suntikan biasa yang masih bagus untuk memasukan cairan zuur ke dalam aki kering nantinya.

Alat pencukit, baik itu obeng minus (-), pisau, gunting atau benda lainnya yang bisa anda gunakan untuk membuka lapisan atas dari aki.

Ingat, hal ini dilakukan karena aki kering anda sudah dianggap benar benar rusak, dan anda sudah mengecek sistem pengisiannya, dan jalan terakhir adalah dengan melakukan langkah ini.

Langkah Memperbaiki Aki Kering yang Rusak

Silakan anda siapkan aki kering terlebih dulu, lalu bersihkan bila ada kotoran debu yang melekat

Kemudian anda buka bagian cover atas aki secara paksa, tapi harus tetap berhati hati jangan sampai ada yang bocor. Nah pada tahap ini biasanya pihak pabrik sudah mengelemnya dengan sangat kuat, jadi berusahalah

Bila sudah terbuka, anda akan dihadapkan dengan tiga bulatan kecil yang terbuat dari karet, dan hal itu bila anda membuka aki berukuran kecil

Nah setelah itu, anda tinggal memasukan cairan zuur ke dalam lubang lubang tersebut, tentunya dengan bantuan alat suntik

Usahakan saat mengisi, jangan terlalu penuh, standarnya ada jarak antara lubang ke cairan 1 cm, dan anda harus sangat berhati hati

Bila sudah selesai, tutup kembali sampai benar benar rapat jangan sampai ada kebocoran, bila perlu silakan anda beri lem plastik bila kurang rapat

Sekarang aki kering sudah bisa anda gunakan, namun alangkah baiknya anda isi dahulu tegangan dengan cara jumper, atau bisa juga menggunakan alat pengecas aki yang biasa di sebut “charger transformator” untuk awalan saja

Setelah itu, anda tinggal pasang aki dan mulai starter untuk menghidupkan mesin, atau bisa juga dengan cara mengengkol, lalu biarkan putaran langsam seimbang dengan membiarkan kurang lebih 15 menit saja agar pengisian aki stabil.

Sekarang anda sudah bisa memperbaiki aki kering yang rusak, yang kebanyakan orang mengklaimnya sudah tidak bisa diperbaiki lagi. Sampai di sini aki kering anda sudah bisa digunakan, selamat mencobanya dan semoga bermanfaat.