Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Tanaman Hias Outdoor Tahan Panas Mudah Dirawat

 

          Cuaca yang makin panas akibat pemanasan global mengakibatkan suhu temperatur bumi makin meningkat. Kota-kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya dan Makassar pada umumnya memiliki cuaca yang cukup panas. Memilih tanaman yang akan ditanam diluar rumah/outdoor tidak boleh sembarangan. Salah memilih jenis tanaman yang sesuai bisa mengakibatkan tanaman menjadi kering bahkan bisa mati menjadi sepotong kayu kering. Perlu adanya pengetahuan yang memadai agar dapat mengenal tanaman hias outdoor tahan panas yang dapat ditanam dirumah. Apa saja jenis tanaman hias tersebut? Baca terus artikel ini untuk memperoleh informasi lengkapnya.

          Setiap tanaman memiliki karakteristik yang berbeda, ada tanaman yang menyukai sinar matahari dan ada pula yang menyenangi naungan atau tempat yang teduh. Beberapa jenis tanaman hias yang tahan terhadap sinar matahari ini tidak hanya akan menghiasi rumah anda tapi juga akan membawa kesejukan dengan tajuknya yang rindang.  Berikut beberapa jenis tanaman hias outdoor penghias rumah yang penulis rangkum:

1.    Kaktus

Tanaman ini memiliki habitat asli dipadang gurun yang kering dan hanya mendapat sedikit air. Sehingga untuk bertahan hidup dan tumbuh kaktus berevolusi dan menyesuaikan bentuk tubuhnya sesuai keadaan lingkungannya. Tanaman kaktus sangat menyenangi sinar matahari langsung, jadi tidak ada masalah jika tanaman ini ditempatkan sebagai tanaman hias outdoor.  kaktus lebih dapat bertahan hidup dengan sedikit air daripada mendapat air dalam jumlah berlimpah. Pada umumnya kaktus memiliki akar yang mudah membusuk jika disiram secara berlebihan.

Manfaat kaktus bukan hanya sebagai penghias rumah dengan tampilannya yang unik, beberapa jenis kaktus memiliki khasiat obat dan juga dapat digunakan untuk mengurangi polusi udara. Cara merawat kaktus perlu diketahui agar tidak salah dalam penanganannya, salah memindahkan bisa-bisa tertusuk duri yang tajam. Tapi sakitnya tertusuk duri kaktus sebanding dengan keindahan bunga kaktus yang cantik. Selain cantik kaktus juga memiliki ratusan bahkan ribuan spesies untuk jadi koleksi anda.

2.     Sanseviera

Sanseviera memiliki nama populer di Indonesia yang rada-rada menyeramkan, lidah mertua! Tapi jangan salah tanaman ini telah mendapat pengakuan dari badan antariksa Ameriksa NASA sebagai tanaman hias paling efektif menyerap polusi. Bahkan America Folliage for Clean Air Council menyarankan satu tanaman untuk ruang seluas 30 m2 .

Sanseviera trifasciata termasuk pelopor jenis tanaman lidah mertua yang diperkenalkan di Indonesia, tanaman berwarna hijau dengan lis kuning pada pinggiran daun telah lama menghiasi pot dan teras rumah-rumah di Indonesia. Sanseviera yang ditanam diluar rumah dan mendapatkan sinar matahari yang cukup akan menghasilkan warna daun yang cerah dan memiliki motif daun yang jelas.

3.    Adenium

Adenium lebih populer dengan sebutan kamboja Jepang. Tanaman yang berasal dari daerah Yaman dan sekitarnya ini dapat tampil sempurna dibawah curahan sinar matahari penuh. Semakin terik matahari, tanaman yang telah cukup umur akan menampilkan  keindahan bunganya yang sangat beraneka ragam, bahkan adenium tumpuk hasil hibrida memiliki tampilan petal bunga yang mirip dengan bunga mawar makin mempercantik penampilannya.

Salah satu varian kamboja Jepang yaitu adenium arabicum bahkan banyak diminati kaum pria karena bentuknya yang gagah dan dapat dibuat menjadi suatu karya seni bonsai yang cantik dan bernilai ekonomis tinggi.

4.    Bougenville

Tanaman ini lebih mudah disebut dengan nama bunga kertas atau kembang kertas. Bentuk bunganya yang berwarna ungu dan putih memang mirip dengan rangkaian bunga yang terbuat dari kertas pada kerajinan karya seni. Iklim tropis di Indonesia sangat mendukung pertumbuhan tanaman ini.

Pemangkasan yang teratur akan membuat  tampilan tanaman semakin menarik, dan jika tiba saat musim panas tanaman ini akan memamerkan gerombolan bunga yang sangat cantik. Perawatan tanaman bougenville sangat mudah bahkan untuk mengembangbiakannya bisa dengan cara stek batang. Menanam beberapa jenis warna bunga bougenville akan membuat halaman rumah anda semakin semarak.

5.    Beringin

Tanaman beringin bisa berusia ratusan tahun, tanaman ini sangat mudah dalam hal perawatan, bahkan terkadang kita dapat menjumpai tanaman beringin melengket pada dinding rumah tua tanpa adanya campur tangan manusia. Beringin identik dengan mitos bahwa tanaman ini tempat bergelantungan para arwah, jadi terkesan horror jika menanam tanaman beringin didepan rumah.

Beringin yang termasuk dalam spesies ficus benyamina sebenarnya tanaman yang cantik apalagi jika kita manpu membentuknya menjadi suatu bonsai yang cantik, tanaman ini sangat cocok bagi yang tidak memiliki banyak waktu merawat suatu tanaman.  Tanaman hias ini dapat ditanam outdoor maupun indoor.

6.    Portulaca

Krokot, begitu sebutan tanaman ini dikampung-kampung. Nama lainnya yang juga populer adalah bunga jam sembilan. Tanaman yang memiliki berbagai warna menarik ini juga sangat tahan terhadap terpaan sinar matahari yang terik. Walaupun bentuknya mini tetapi portulaca memiliki tampilan yang menarik apalagi jika ditaruh dalam pot gantung atau pengganti rumput di halaman rumah.

Tanaman portulaca hybrid terbaru menawarkan warna dan bentuk bunga yang makin atraktif dengan pendahulunya yang kadang dianggap sebagai gulma. Anda tidak perlu terlalu repot mengurus tanaman jenis ini cukup sediakan media tanam dan pot sebagai tempat hidupnya dan nantinya setiap pagi tanaman ini akan memamerkan bunganya untuk anda kagumi.

7.    Euphorbia

Terkini !!! nama itu sempat populer beberapa tahun silam sebagai tanaman hias yang banyak dicari penggemar tanaman hias. Warna-warni bunga yang beragam serta perawatan mudah membuat tanaman ini banyak dilirik menghiasi halaman rumah. Tanaman ini juga mempunyai kelopak bunga yang awet hingga berminggu sehingga anda dapat menikmati kecantikannya lebih lama.

Tanaman ini merupakan salah satu tanaman hias outdoor yang tahan panas mengingat karakter asli tanaman ini berasal dari daerah gurun, jika ingin memperbanyaknya cukup memotong ranting euphorbia dan tunggu hingga bekas luka kering lalu tanaman siap ditanam di pot baru. Hybrid baru tanaman ini terus melahirkan warna-warni baru yang makin cantik dan beragam.

8.    Palem

Jika anda pernah melihat tanaman kurma dan kelapa tentunya anda juga tidak asing dengan bentuk tanaman yang satu ini. Mereka semua masih termasuk dalam satu keluarga palem. Tanaman ini sering menghiasi tepi jalanan sebagai penghijauan, taman-taman kota juga kerap menampilkan tanaman ini untuk mengisi sudut-sudut tanam agar makin asri

 Ada banyak pilihan jika ingin menanam palem sebagai penghias rumah anda. Kita dapat memilih palem merah, palem botol, palem ekor tupai dan masih banyak jenis-jenis lainnya untuk mempercantik halaman rumah anda.

9.    Cemara

Cemara memiliki tampilan daun yang unik tidak seperti layaknya tanaman hias yang memiliki daun yang lebar atau berwarna-warni .Daun cemara berbentuk seperti jarum tapi tidak sampai melukai kulit. Daun ini selalu berwarna hijau cerah membuatnya nampak selalu segar. Tanaman ini juga identik dengan suasana Natal bagi umat Kristiani.

          Ada banyak jenis cemara yang dapat menghiasi rumah anda menjadi lebih segar. Cemara udang, cemara lilin, cemara norfolk, cemara angin, dll. Beberapa jenis cemara kerap dijadikan sebagai bahan bonsai yang cantik. Salah satu artis tempo dulu Mark Sungkar merupakan salah satu penggemar dari tanaman cemara.

10.   Haworthia

Bentuk kompak dan ukuran yang mini membuat tanaman ini banyak dicari para penggemar tanaman sukulen. Tanaman asal Afrika Selatan ini memiliki pertumbuhan yang lambat seperti kaktus pada umumnya. Perawatan yang mudah dan bentuknya yang unik dapat dijadikan pilihan sebagai penghias teras rumah anda.

Haworthia umumnya memiliki bentuk roset dengan daun tebal dan jumlahnya ganjil. Susunan daunnya berkelompok dan memusat pada batang yang pendek sehingga seolah-olah tidak memiliki batang. Tanaman Haworthia memiliki banyak variasi bentuk dan warna yang unik.

11.   Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan tanaman yang memiliki banyak fungsi, selain sebagai tanaman hias, lidah buaya juga kerap digunakan sebagai bahan baku pembuatan obat dan minuman kesehatan . Lidah buaya sebagai kosmetik dan perawatan rambut telah lama digunakan masyarakat Indonesia bahkan  tanaman ini diklaim  sebagai tanaman antipolutan.

          11 tanaman hias outdoor tahan panas yang memiliki perawatan yang mudah dapat menjadi pertimbangan dikala akan menambah jenis tanaman untuk menghiasi halaman rumah anda sehingga penyesalan dikemudian hari akibat salah memilih jenis tanaman dapat dihindari. Beberapa tanaman yang memiliki bunga diatas akan makin atraktif jika terkena sinar matahari langsung.